11 mesjid Bakal Dikunjungi Tim Safari Ramadhan Kota Payakumbuh

Realitakini.com- Payakumbuh 
Seperti tahun tahun sebelumnya ,Selama  bulan suci Ramadhan Tim Safari Ramadhan (TSR). Selalu berkunjung kemesjid mesjid .Dimana untuk rhamadhan tahun ini (1440) Hijriah tahun ini  ada 11 mesjid di Payakumbuh yang  bakal dikunjungi Tim Safari Ramadhan (TSR)..Dari 11 mesjid tersebut 9 mesjid akan di kunjunggi oleh TSR Pemko Payakumbuh dan 2 mesjid lagi akan di kunjungi TSR Propinsi Sumbar. Kunjungan TSR di Kota Payakumbuh bakal dimulai pada 8 hingga 13 Mei mendatang.

Hal itu dikatakan Ul Fakhri Kepala Bagian Kesra Sekretariat Daerah Kota Payakumbuh, disela-sela pelantikan pejabat Pemko Payakumbuh pada Senin (6/5) pagi di Balaikota Payakumbuh. Lebih lanjut Ul mengatakan,"TSR Pemko ada 9 rombongan dan TSR Propinsi Sumbar ada 2 rombongan,"ucap Ul Fakhri. Pada 8 Mei mendatang, “katanya. Kunjungan TSR dimulai oleh tim dari Propinsi Sumbar. Yaitu mengunjungi Mesjid Istiqomah Limbukan Kecamatan Payakumbuh Selatan dengan ketua tim Rektor UNP Ganefri.

Dan Mesjid Darul Wustho Padang Tiakar Kecamatan Payakumbuh Timur dengan ketua tim Komandan Pangkalan Utama TNI AL II Padang Laksamana TNI Agus Sulaeman. "Dua mesjid ini, nantinya akan mendapatkan bantuan dari TSR Propinsi masing-masing sebesar Rp 20 juta,"kata Ul Fakhri. 

Kemudian, 9 mesjid lainnya bakal didatangi TSR Kota Payakumbuh pada 13 Mei mendatang. Yakni tim I dengan ketua Walikota Payakumbuh mendatangi Mesjid Ikhlas Payolansek Kecamatan Payakumbuh Barat Tim II dengan ketua rombongan Wakil Walikota Payakumbuh bakal mendatangi Mesjid Baiturahman Payobasuang Kecamatan Payakumbuh Timur. Tim III yang dikoordinator Ketua DPRD Kota Payakumbuh bakal mendatangi Mesjid Mujahadah Sawah Padang Kecamatan Payakumbuh Selatan. Sedangkan tim IV yang dikomandoi Dandim 0306/50 Kota bakal mendatangi Mesjid Taffakur Parik Rantang Payakumbuh Barat. 

Tim V yang pimpin Kapolres Payakumbuh bakal mendatangi Mesjid Al-Mukarramah Padang Tinggi Piliang Payakumbuh Barat. Tim VI yang diketuai Kejari Payakumbuh bakal mendatangi Mesjid Arafah Tanjung Gadang Sungai Pinago Payakumbuh Barat. Tim VII yang diketuai Kepala Pengadilan Negeri Payakumbuh bakal mendatangi Mesjid Nurul Huda Koto Kociak Kubu Tapak Rajo Payakumbuh Utara. Tim VIII yang dipimpin Kepala Pengadilan Agama bakal mendatangi Mesjid Ubudiyah Balai Panjang Payakumbuh Selatan.

 Dan terakhir tim IX yang dipimpin Sekdako Payakumbuh bakal mendatangi Mesjid Istiqlal Labuah Basilang Payakumbuh Barat. "Setiap rombongan TSR, akan didampingi oleh sejumlah OPD. Kemudian, tim juga menyerahkan bantuan bagi mesjid yang dikunjungi. Mesjid yang didatangi  TSR tahun ini, merupakan mesjid yang mengajukan proposal hibah dan belum mendapatkan bantuan hibah sejak dua tahun terakhir,"terang Ul Fakhir lagi. Hms/Yd)

Post a Comment

Previous Post Next Post