Hasil Survey Elektabilitas Calon Bupati Tanah Datar 2020


Realitakini.com- BATUSANGKAR
 Berdasarkan survey yang dilakukan Liberte Istitute mengatakan Elektabilitas terhadap Irdinansyah Tarmizi sebanyak 53 persen sedangkan Betty Shadiq pasadigoe 20,1 persen dan Zuldafri Darma 17,7 persen berdasarkan survey yang di lakukan dari tanggal 4-8 Oktober lalu.

Hal ini di sampaikan oleh Direktur Eksekutif Liberte Institute sebuah lembaga survey yang berkantor di padang, Indrayadi, M.Si. pada acara Rilis Hasil Survey Pra-Pilkada Kabupaten Tanah Datar dan Diskusi Publik Mencari Pemimpin Tanah Datar 2020-2025 bersama Irwan Malin Basa, M. Pd dengan Moderator Leo Candra Putra, SE, di Aula Hotel Pagaruyung Batusangkar Sumatera Barat, hari Sabtu (19/10/2019).

Menurut Indrayadi Dari 400 responden dengan Margin of Error 4,9%, tingkat kepercayaan 95%. Sedangkan teknik pengumpulan data di gunakan adalah metodelogi hasil survey wawancara tatap muka responden dengan menggunakan kuisioner itu di ambil dari semua nagari di semua kecamatan di Tanah Datar.

Menurut beliau, Validasi data di lakukan dengan membandingkan karakteristik demografis dari sampel yang di peroleh dari survey dengan populasi yang diperoleh melalui riset dan data BPS serta DPT Pemilu 2019, surveyor yang dikontrol secara sistematis oleh tim Liberte yang di cek ulang total 30% dari respon masuk dari masyarakat Tanah Datar.

Berdasarkan survey latar belakang pemimpin yang di butuhkan jadi bupati dari Politisi 51,5 persen dari Purnawiran TNI 16,7 persen respon. Sedangkan untuk peluang kandidat berdasarkan jika pilkada di laksanakan hari ini siapa tokoh yang tepat untuk menjadi Bupati Tanah Datar, Irdinansyah Tarmizi 34,6%, Betti Shadiq Pasadigoe 16,5, Zuldafri Darma 14,2%

Untuk popularitas wajah tokoh, kandidat yang paling populer wajah, Irdinansyah Tarmizi 96%, Zuldafri Darma 81,6% dan Betti Shadiq Pasadigoe 76 persen. berdasarkan nama paling popular, Irdinansyah Tarnizi sebesar 94,8 persen, Zuldafri Darma 83,6 persen dan Betti Shadiq pasadigoe 74,6 persen.

Sedangkan berdasarkan kandidat yang paling di sukai oleh responden adalah, Irdinansyah Tarmizi sebanyak 74,1 Urutan ke dua Betty Shadiq pasadigoe sebesar 50% dan Zuldafri Darma 46,9. dan berdasarkan pilihan dari beberapa nama tokoh siapa yang layak jadi Bupati, Irdinansyah Tamizi 37,6 persen Betty Shadiq Pasadigoe 17,2 persen dan Zuldafri Darma 15,2 persen.

Dari respon yang masuk menurut Indrayadi nama lima tokoh yang berkemungkinan maju sebagai Bupati Tanah Datar periode 2020-2025 Irdinansyah Tarmizi 53%, Betty Shadig sebanyak 20,1% dan Zuldafri Darma sebanyak 17,7% Arkadius Intan Bano 8,0 dan Febby Dt Bangso 1,2%.

Sementara itu menurut Irwan Malin Basa, M. Pd mengatakan politik Identitas dan bahasa politik bisa merubah segalanya, politik identitas politik kelompok, etnis,suku, budaya, agama.

Serta ragam kampanye dan bahasa politik seperti Positif Campaign, negative Campaign serta black campaign merupakan kampanye dengan isu, fitna, Hoaks dan sejenis yang tidak berdasarkan fakta.

Irwan mengatakan semua masih bisa berubah karena Tanah Datar memiliki keunikan oleh karena itu ada potensi 59,7 persen pemilih yang menjawab akan merubah pilihannya dan 36% tetap dengan pilihan sama bakal calon bupati harus sensitif dengan permasalahan dan isu lokal seperti penyedian lapangan pekerjaan, pendidikan/beasiswa dan pengentasan kemiskinan.

"karena tidak ada yang tidak mungkin, apalagi waktu masih lama, kekuatan finansial, team yang solid, memanfaatkan media secara jitu serta dukungan kekuasaan pusat dan daerah paling besar bisa merubah responden,"Kata Irwan. (M)

Post a Comment

Previous Post Next Post