Zulhardi Z Latif :kepengurusan IPSI Kota Padang. saat ini sudah punya agenda besar

Realitakini.com-Padang 
Anggota DPRDPadang Zulhardi Z Latif resmi dilantik Pengprov IPSI Sumbar yang diwakili Ketua Harian, Rahmat Wartira. Pelantikan tersebut dihadiri Walikota Padang diwakili Asisten III, Azwin, Anggota DPRD Kota Padang, Zalmadi, Polresta Padang, Dispora Kota Padang beserta Tokoh-tokoh Silat se Sumatera Barat, Sabtu (23/11).  Karena tangan dingin dan keberhasilan Zulhrdi Z Latif anggota DPRD Padang dalam memimpin  pada periode 2015-2019 akhirnya memberikan kepercayaan insan olahraga pencak silat kota Padang untuk kembali memimpin Kepengurusan Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) Kota Padang masa bakti 2019-2023.

Zulhardi Z Latif Ketua IPSI Kota Padang yang baru dilantik  mengatakan,” pada periode kedua ini sebagai Ketua IPSI Kota Padang, kita yakin dan percaya dengan banyaknya kepengurusan, tentu akan banyak seni masing-masing pengurus dalam membesarkan IPSI Kota Padang.Disebutkan, kepengurusan kita saat ini sudah punya agenda besar yang akan kita torehkan dimasa kepengurusan 2019 sampai 2023. Yang pertama kita akan mengupayakan Pusat Pelatihan Daerah  Kota Padang, ini akan coba kita dorong kepemerintah daerah dan dispora.

“Kalau atlet silat Kota Padang sudah punya Pusat Pelatihan Daerah, tentu mereka bisa berlatih secara kontiniu dan punya pelatih yang akan melatih secara kontiniu. Jadi kita tidak saat lomba saja berlatih,” ujar Zulhardi.

“Yang kedua dalam kepengurusan ini kita akan mengupayakan ada gelanggang silat. Kita akan mencari lokasi dan tanahnya, mudah mudahan di tahun 2020 ini akan terlaksana,” ungkap Zulhardi yang juga Anggota Komisi IV DPRD Kota Padang ini. 

Ia juga menyebutkan, dari kepengurusan periode kemaren, IPSI  Kota Padang sudah melahirkan atlet-atlet silat berprestasi, baik dibidang prestasi maupun dibidang tradisi. Ini dibuktikan adanya atlet silat kita juara ditingkat PON.“Ada tradisi yang namanya di KSB dan festival, ada dua dipencak silat, jadi ada yang mengembangkan olahraganya, ada juga mengembangkan budayanya. Dan kedua-duanya harus kita dikolaborasikan, dibudaya kita berprestasi, di olahraga pun kita berprestasi,” sebut Zulhardi.Ditambahkannya, selama ini sudah ada diberikan uang insentif kepada tuo tuo silat kita oleh pemerintah Kota Padang, yaitu sebanyak 100 orang dengan nilai  300 ribu perbulan masing masing tuo silat. Kita rasa ini yang perlu ditingkatkan oleh pemerintah Kota Padang, disamping jumlah saat ini 100 orang, mungkin nantinya kita usulkan untuk ditambah dan juga nilainya mungkin kita usahakan untuk ditambah, sekarang hanya 300 ribu perbulan, kalau bisa 500 perbulan

“Karena hal ini perlu pejuang pejuang budaya ini kita berikan motifasi untuk kembali mereka menghidupkan sasaran-sasaran silat dan perguruan-perguruan yang ada diKota Padang khususnya,” jelas Zulhardi.

Sementara, Ketua Harian IPSI Prov Sumbar, Rahmat Tira menyebut, harapan kita untuk silat, mentargetkan cuma tiga medali emas pada PON. Karena kemaren atlet pesilat kita sudah memperoleh dua medali emas."Dengan telah dilantiknya kepengurusan IPSI kota diharapkan IPSI Padang dapat terus membina prestasi atlet dan organisasi IPSI,” pungkas Rahmat Wartira.Kepengurusan IPSI Kota Padang perode 2019 – 2023 adalah, Ketua Umum Zulhardi Z Latif, SH. MM, Ketua Harian  Ir Efendi Rasyid, MT dilengkapai  enam wakil Ketua, Sekretaris Umum Mulyadi Muslim LC MA dlengkap enam wakil sekretrais, Bendahara Umum Shahril K One Rajo Bujang dan Wakil. Bendahara sebanyak 6 orang  serta dilengakapi dengan Biro-biro . (wJ /up)

Post a Comment

Previous Post Next Post