Perangi DBD Gunakan Fogging

Realitakini.com-Padang
Demam Berdarah Dengue (DBD). sejak tiga tahun belakangan cukup banyak kasus yang menimpa warganya. Padang menjadi kota endemik DBD. Sejumlah sekolah didatangi Dinas Kesehatan Kota Padang Minggu (5/3), Pemerintah Kota Padang mulai memerangi DBD lewat fogging.. Pelaksanaan fogging di sekolah-sekolah ini merupakan program Pekan Pengendalian DBD yang diusung Dinas Kesehatan Kota Padang.
"Kita melaksanakan program Pekan Pengendalian DBD secara serentak untuk memerangi DBD," ujar Kepala Dinas Kesehatan Kota Padang, Ferry Mulyani, Minggu pagi. Dalam program itu, dilakukan pemeriksaan jentik ke sekolah-sekolah. Termasuk penyuluhan DBD selama sepekan. "Kita juga melakukan fogging di daerah yang banyak kasus DBD," ungkapnya. Pada hari Minggu itu, fogging dilaksanakan di sekolah-sekolah di kawasan Padang Barat. Sebab, setelah dilakukan pemeriksaan jentik ke sekolah dan rumah, cukup banyak jentik ditemukan. "Hampir 50 persen sekolah positif jentiknya," katanya.


Dilaksanakannya fogging diharapkan dapat memutus mata rantai penularan. Termasuk mengintensifkan gotongroyong di kelurahan di Kota Padang. "Sebelumnya di sekolah juga dilakukan pemberantasan sarang nyamuk (PSN) di bawah koordinasi Dinas Pendidikan," sebutnya. Fogging pada Minggu (5/3) di Padang Barat itu pada 14 Sekolah Dasar (SD), SMP, MDA, TK, dan PAUD. Seluruh sekolah disemprot.(Charlie wt)
Previous Post Next Post