Cara Ampuh Mempertahankan Keterlibatan Ibu-ibu di Lokasi TMMD Reguler Banyumas



Banyumas – Selama masih ada TMMD Reguler 108 Banyumas di Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, Serka Eko BW, Babinsa setempat dari Koramil 15 Pekuncen, Kodim 0701 Banyumas, terus menciptakan kenangan bersama ibu-ibu setempat.

Tampak dirinya berfoto dengan Ibu-ibu PKH Desa Petahunan, di titik akhir jalan beton TMMD Reguler 1,8 kilometer, lebar 3,7 meter, yang telah jadi, tepatnya di areal obyek wisata air terjun bertingkat tujuh atau Curug Nangga. Kamis (9/7/2020).

Disampaikannya, kegiatan yang sederhana itu sangat berkesan bagi ibu-ibu yang umumnya hobi berfoto dalam situasi dan tempat apapun. Hal serupa juga sering dilakukan anggota Satgas TMMD bersama remaja desa dan warga laki-laki dewasa.

“Momen kebersamaan dengan TNI saat membangun infrastruktur umum dan kedekatan dengan masyarakat Petahunan, belum tentu terulang dalam satu dekade kedepan,” ucapnya.

Dijelaskannya lanjut, TMMD Reguler hanya datang ke Kabupaten Banyumas setiap 3 tahun sekali dan tentunya pemilihan desa sasarannya menurut skala prioritas, yaitu satu desa dari sekian desa di Banyumas.

“Momen kebersamaan ini juga menunjukkan kemanunggalan TNI dengan ibu-ibu. Cara ini ampuh untuk mempertahankan ritme keterlibatan mereka membantu Satgas TMMD,” pungkasnya. (Aan)

Post a Comment

Previous Post Next Post