No title

 

Kasrem 073/MKT Ingatkan Semakin Menipisnya Waktu Pelaksanaan TMMD di Sendang Kulon .
 
KENDAL- Guna memastikan progres pembangunan tepat waktu, Kepala Staf Korem 073/Makutarama Letkol Czi Hendro Edi  Busono, kunjungi pelaksanaan TMMD Reguler ke-109 Kodim 0715/Kendal yang berada di Desa Sendang kulon Kecamatan Kangkung Kabupaten Kendal.
 
Dalam kunjungannya, Kepala Staf Korem 073/Makutarama Letkol Czi Hendro Edi busono didampingi oleh Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Iman widhiarto, mengecek kesiapan berbagai capaian sasaran yang sudah dikerjakan melalui papan sketsel yang ada di Poskotis.
 
Selain mengecek pekerjaan yang sudah dicapai melalui sketsel, Kasrem juga memberikan beberapa evaluasi kepada Dandim 0715/Kendal Letkol Inf Iman widhiarto, untuk di benahi.
 
“ Untuk Progres sasaran fisik sudah ada yang selesai 100% namun demikian masih ada beberapa sasaran yang masih dalam pengerjaan, dan ini yang kita minta untuk terus dikebut pengerjaannya, agar sebelum ditutup semua pekerjaan sudah selesai 100% Ini waktu TMMD sudah menipis,” terang Kasrem.
 
Kasrem menambahkan, untuk kesuksesan gelaran TMMD ini, agar semua pekerjaan yang menjadi tanggung jawab masing-masing dilaksanakan dengan penuh tanggung jawab, dan selalu berkoordinasi dengan instansi terkait di desa Sendang kulon sehingga kendala yang ada bisa teratasi dengan baik dan cepat. (Pendim 0715/Kendal)

Post a Comment

Previous Post Next Post