Humanisme Di Balik Baju Loreng

 


Kabupaten Semarang - Jiwa dan keinginan untuk berbuat baik atau membantu kepada atau terhadap siapapun yang membutuhkan pertolongan atau bantuan adalah fitrahnya sebagai manusia.

Tentara juga manusia, yang tidak mungkin bisa lepas dari sisi humanisnya, yang menjadi kodrat manusia.

Walaupun dengan kesibukannya dalam melakukan pengecoran jalan rabat beton, Koptu Ahmad Sodikin, masih bisa menyempatkan diri membantu warga setempat yang membutuhkan bantuan atau pertolongan.

Salah seorang anggota Satgas TMMD, Koptu Ahmad Sodikin, tanpa sungkan-sungkan membantu ikut membersihkan kandang sapi milik Riski Amin (45 tahun) warga Dusun Sarimulyo RT 03 RW 05 Desa Ketapang.

"Kami akan selalu berupaya membantu warga Desa Ketapang. Apapun bentuknya, seperti membersihkan pekarangan rumah, berkebun, mencari dan memberi pakan ternak hingga membersihkan kandang ternak. Sekarela dan tanpa pamrih", ujar Koptu Ahmad .

Sementara itu, Riski pemilik kandang sapi merasa terbantu dan berterima kasih kepada Koptu Ahmad Sadikin yang telah membantunya tanpa pilih-pilih.

‘’Hari ini saya terkejut sekali bapak TNI mau menolong saya membersihkan dan merapikan kandang ternak sapi saya,’’ kata Riski Amin. *Pendim 0715 /Salatiga).

Post a Comment

Previous Post Next Post