Kades, Dulunya Sebelum Ada TMMD, Jalan Sangat Becek dan Susah Dilewati



Realitakini.com Kapuas, Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler Ke-110 Kodim 1011/KLK, di Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kebupaten Kapuas dengan warga secara sukarela dan tulus ikhlas terus menyelesaikan betonisasi jalan.


Kapten Inf Handoyo selaku Dan SSK pada Rabu (31/03/2021), mengatakan Satgas TMMD 110 bersama warga terus bahu membahu mengerjakan pengecoran jalan yang menghubungkan desa dan lahan perkebunan warga.


Sementara itu, Kepala Desa Saka Lagun, Zulkifli menuturkan dulunya jalan yang saat ini sedang dibangun Satgas TMMD 110, adalah cuma jalan setapak yang saat musim hujan jalan tersebut becek dan sulit dilewati kendaraan bermotor.


“Alhamdulillah, saat ini jalan sudah luas dan mulus serta nyaman bisa dilewati mobil dan sepeda motor,”ucapnya.


Ia pun berharap, dengan dibangunnya akses transportasi tersebut, ke depannya dapat meningkatkan roda perekonomian dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa.

Post a Comment

Previous Post Next Post