Bupati Eka Putra Dukung MoU Perguruan Silat Taduang Bangke Dan UPT SMPN X Koto


Realitakini.com Tanah Datar                              -Bupati Tanah Datar Eka Putra, SE, MM menjadi motivator sekaligus menyaksikan penandatanganan MoU perguruan silat Taduang Bangke dengan UPT SMPN X Koto, Kamis (09/03/2023) di Aula Sekolah setempat.

Plt. Kepala SMPN 4 X Koto Osmaidar dalam sambutannya menyampaikan  terima kasih atas kehadiran pimpinan daerah dalam mendukung program kegiatan yang dilaksanakan dalam rangka MoU dengan perguruan silat Taduang Bangkeh untuk kegiatan silat sebagai pelajaran ekstra kurikuler.

Osmaidar juga sampaikan siswa SMPN 4 X Koto tahun ajaran 2023-2023 sebanyak 72 siswa terdiri dari kelas VII 14 siswa, kelas VIII 24 siswa dan kelas IX 34  dengan fasilitas lengkap 9 lokal dan laboratorium, dan 12 orang guru.

Ketua perguruan silat Taduang Bangkeh Mustafa Akmal sampaikan terima kasih atas dukungan Pemerintah daerah untuk kerjasama kegiatan pembelajaran kurikuler silat. "Perguruan silat Taduang Bangkeh selain dengan  SMPN 4 X Koto juga sudah melakukan kerjasama dengan sekolah SD, SMP dan SMA Batipuh," terangnya.

Bupati Eka Putra dalam sambutannya menyampaikan,  Pelestarian budaya tradisional suatu hal yang harus diwarisi generasi muda yang diawali dari jenjang pendidikan melalui kegiatan ekstra kurikuler di sekolah.

"Pengembangan adat dan budaya harus dilestarikan dengan mewariskan kepada generasi muda. Untuk itu pemerintah  daerah mengapresiasi SMPN 4 X Koto yang telah menumbuhkembangkan kreatifitas dalam proses belajar mengajar di sekolah, dengan mengembangkan program ekstra kurikuler sekolah yaitu pencak silat," ujarnya

Lebih lanjut bupati menyampaikan Kegiatan yang dilaksanakan SMPN 4 X Koto ini merupakan kegiatan yang sangat strategis karena telah mengembangkan kegiatan ekstra kurikuler dan bekerja sama dengan perguruan silat Taduang Bangkeh.

"Untuk itu kita berharap UPT SMPN X Koto bisa meningkatkan mutu pendidikan yang berkualitas dalam menyongsong generasi emas tahun 2045 dengan tetap menjaga kelestarian tradisi adat dan budaya," kata bupati. 

kepada siswa  diakhir sambutannya, Bupat Eka Putra, mengingatkan untuk senantiasa menjauhkan diri dari hal-hal yang negatif yang bisa merusak diri dan masa depan serta tidak lupa untuk menjalankan perintah agama.(**)

Mailis RK


Post a Comment

Previous Post Next Post