PT Maju Global Motor. luncurkan Opsi Terbaru Smart Technology SUV, Almaz

Realitakini.com -Padang 
costumer PT Maju Global Motor. meluncurkan opsi terbaru Smart Technology SUV, Almaz Wuling Motors ini diadakan  di Hotel Kryad Bumi Minang, Padang.  (29/7)   dalam acara tersebut hadir juga , Alwan Apriansyah Manager Wuling Almas , Susilo Area Sales Manager Wuling.

Sulistio Area Sales Manager Wuling,  mengatakan bahwa dengan varian terbaru saat ini, Wuling sekarang sudah memiliki 7 shitter. “Sebelumnya kita punya 5 shitter, karena pasar lebih ke-7 shitter makanya Wuling juga sudah mengeluarkan varian yang 7 shitter,” ujarnya.Alwan Apriansyah Manager Wuling Almas cabang  Padang mengatakan,,” bahwa Wuling ini sudah dilaunching di Gaikindo Indonesia International Auto Show atau GIIAS 2019, dan sukses dengan 1.608 unit penjualan. Varian terbaru dari Wuling kali ini menampilkan inovasi WIND untuk membentuk smart ecosystem dalam era mobilitas modern.

Alwan menambahkan, fitur ini sendiri mengintegrasikan voice command canggih yang dioperasikan menggunakan Bahasa Indonesia sehari-hari dengan beragam fitur kendaraan. Seperti pendingin udara, jendela, panoramic sunroof, akses fitur hiburan musik atau radio, melakukan panggilan telepon, menjalankan aplikasi misalnya Wuling Link, TPMS dan lainnya, hingga informasi waktu serta tanggal secara interaktif.
Almaz fase kedua ini dilengkapi dengan teknologi Wuling Indonesian Command (WIND) dan pilihan 7 penumpang, Wuling memasarkan dengan banderol mulai dari Rp268 jutaan hingga Rp300 jutaan untuk wilayah Kota Padang

“Varian Almaz ini didukung oleh mesin bensin turbo yang mampu memproduksi tenaga maksimal 140 dk dan torsi 250 Nm yang disalurkan melalui transmisi CVT, dengan pilihan mode berkendara eco, sport dan 8-speed manual simulation yang responsif. Tidak hanya itu, kini Almaz hadir dengan pilihan transmisi manual 6-percepatan,” ujarnya.

Lebih Lanjut  Alwan  menjelaskan, Wuling Almaz juga didukung dengan sejumlah fitur modern lainnya. Seperti panoramic sunroof, start-stop button, keyless remote, keyless entry, sound system keluaran Infinity by Harman, hingga 360 derajat camera.Almaz versi ini juga memiliki fitur keselamatan yang lengkap mulai dari Dual Front & Front Side Airbag, Electric Parking Brake (EPB), Auto Vehicle Holding (AVH), Traction Control System (TCS), Hill Hold Control (HHC), ABS+EBD+BA, Electronic Stability Control (ESC), Tire Pressure Monitoring System (TPMS), hingga Emergency Stop Signal (ESS)
.
Pada sisi eksteriornya, Wuling Almaz terlihat memiliki desain stunning dan sporty serta Integrated Future Eyes LED, lampu utama proyektor LED, dan sentuhan baru pada rear bumper. Varian terbaru Almaz turut menerapkan gaya dynamic parallel dan floating roof. Terdapat enam pilihan warna Almaz yaitu Aurora Silver, Starry Black, Pristine White, Dazzling Silver, Carnelian Red, dan Burgundy Red.

Alwan juga mengharapkan, setelah launching ini pasar Wuling di Sumatera Barat akan lebih meningkat lagi dibandingkan dengan sebelumnnya. “Sebelumnya penjualan wuling perbulannya itu hanya 5 sampai 6 unit, dengan adanya Wuling Almaz fase dua ini, saya harap bisa mencapai 15 unit perbulan,”harapnya.Alwan juga mengatakan,” bahwa dalam pembelian Wuling Almaz fase dua dalam kurun waktu dari 18 Juli hingga 31 Agustus mendatang, setiap pembeliannya ia akan diberikan hadiah smartphone secara cuma-cuma.

Post a Comment

Previous Post Next Post