Drs. Besri Rahmat MM: KDRT Mengintai Di Tengah Pandemi Covid 19

Realitakini.com-Padang
Pandemi covid-19 memberi dampak luar biasa di segala lini kehidupan. Dari semua itu, perempuan menjadi salah satu kelompok rentan yang terdampak, karena memiliki kebutuhan spesifik yang harus mereka penuhi. Kebutuhan spesifik ini menyangkut ketiga kodrat yang dimiliki kaum perempuan, yaitu mengandung, melahirkan, dan menyusui.

Selain itu, risiko kekerasan berbasis gender (KBG) terhadap perempuan di Indonesia juga mengancam mereka saat ini. Pandemi menyebabkan kasus KBG meningkat, salah satunya kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT). Hal ini disebabkan akibat adanya kebijakan belajar di rumah yang mengharuskan perempuan sebagai ibu mendampingi anaknya belajar di rumah.

Padahal, banyak perempuan sebagai ibu yang merupakan pekerja, sehingga mereka juga harus mengerjakan tugas kantor yang menunggu, sekaligus melakukan pekerjaan rumah tangga yang seringkali dibebankan kepada perempuan. Hal ini, justru menjadi beban ganda yang harus dialami kaum perempuan dalam rumah tangganya.

Berdasarkan data Sistem Informasi Online Perlindungan Perempuan dan Anak (SIMFONI PPA), sejak 14 Maret-22 April 2020 telah terjadi 105 kasus kekerasan terhadap perempuan, dengan 106 korban yang 67 di antaranya mengalami KDRT.ujar Drs,Besri Rahmad ,MM padarealitakini,com pada  minggu (31 /5) setelah mendapatkan imformasi secara oline

Sementara itu, mengutip Maria Holtsberg, Penasihat Risiko Bidang Kemanusiaan dan Bencana di UN Women Asia "Krisis selalu memperburuk ketimpangan gender.” Maka diperlukan langkah-langkah khusus dan konkret untuk menjaga perempuan khususnya dalam memerangi covid-19 saat ini. Ujar Besri.

Di samping itu, banyak perempuan yang harus mengalami pemutusan hubungan kerja atau dirumahkan, dan perempuan pekerja migran yang dipulangkan dari negara tempatnya bekerja. Berbagai permasalahan ini seringkali menimbulkan terjadinya tindak kekerasan terhadap perempuan, akibat lemahnya tingkat ekonomi, pendidikan, ataupun kondisi psikis mereka yang terguncang akibat berbagai masalah di pandemi saat ini.(w/hms sumbar)

Post a Comment

Previous Post Next Post