"Teknologi" Terapan Untuk Jaga Jalan Karya TMMD


Realitakini.com - PURWODADI.
Tidak ada pilihan lain ada pekerjaan tambahan saat TNI membangun jalan yang merupakan  salah satu sasaran fisik TMMD Reguler ke -108 Kodim 0717/Purwodadi, di Desa Tambakselo, Kecamatan Wirosari, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah.

Pekerjaan tambahan itu dilakukan dalam rangka menjaga keawetan jalan TMMD. Yakni pembuatan pagar dari anyaman bambu di kanan kiri jalan, dengan tujuan supaya tidak terjadi longsor dan mempercepat kerusakan jalan TMMD.

Dikemukakan Babinsa Tambakselo, Serda Suparman, item pemasangan pagar dari bambu yang bisa dikatakan sebagai teknolog terapan lapangan itu, meski tidak dalam perencanaan, wajib dilaksanakan oleh TNI.

''Justru kalau tidak dilaksanakan akan mengancam keberadaan jalan TMMD yang baru saja selesai dikerjakan. Mudah-mudahan teknologi sederhana itu mampu menjaga jalan TMMD dalam waktu yang lama,'' harap Serda Suparman.(Pendim Purwodadi)

Post a Comment

Previous Post Next Post