Rela Harus Tinggal di Jalan TMMD



BANYUMAS - Sejumlah TNI anggota Satgas TMMD Reguler ke-108 Kodim 0701/ Banyumas, yang didaulat sebagai koordinator, harus rela tinggal di lokasi pembangunan jalan - salah satu sasaran fisik TMMD, meski sudah memasuki jam istirahat.

Mereka, para TNI yang termasuk mempunyai pengalaman di bidang bangunan jalan, disaat jam istirahat, tinggal di lokasi pembangunan jalan, untuk membenahi sisa pekerjaan yang ditinggalkan warga dan TNI Satgas TMMD lainnya, lantaran istirahat.

''Selaku koordinator, kami harus rela untuk tinggal di lokasi untuk membenahi sisa pekerjaan yang ada. Dengan cara ini, kualitas jalan bisa dipertahankan,'' jelas Serda Agus, salah satu anggota Satgas TMMD. 11/7/2020

Ditanya target ? Serda Agus optimis jika jalan TMMD akan rampung, meski dalam perjalanannya banyak kendala, mulai dari iklim dan medan yang sangat ekstrim.   (Ags)

Post a Comment

Previous Post Next Post