Dalam sambutannya bupati blitar memberikan suatu arahan bahwa "masyarakat kabupaten blitar harus bangkit dan tidak boleh tenggelam terhadap suatu masalah, termasuk permasalahan perekonomian yang terdampak dari adanya wabah covid terutama pada bidang pariwisata"
Ia juga menilai bahwa "kekayaan alam yang ada di kabupaten blitar ini sangat melimpah sehingga harus dapat dimaksimalkan dan dimanfaatkan untuk kesejahteraan masyarakat kabupaten Blitar. Adanya jalur lintas selatan harualah membangkitkan semangat seluruh masyarakat Blitar selatan untuk bergotong royong mengembangkan kawasan pantai untuk daerah pariwisata"
Pada akhir sambutannya ia juga mengajak kepada seluruh masyarakat beserta dinas-dinas yang terkait khususnya dinas pariwisata untuk mengawal pembangunan daerah wisata di kabupaten Blitar agar dapat berjalan dengan maksimal. Karena pengawalan dari dinas pariwisata inilah yang menjadi penentu dalam memaksimalkan pembangunan berkelanjutan kususnya pada bidang pariwisata.( kmf/ edy)