Potensi Hasil Laut, Komisi III Tingkatkan Program Kegiatan Perikanan

Relitakini.com Mentawai
Dalam upaya meningkatkan program kegiatan di bidang perikanan tahun 2021, Anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Mentawai, Stefanus Sabaggalet mengatakan bahwa khusus daerah pemilihan (dapil) 3 lebih fokus pada kegiatan di bidang perikanan tangkap bagi nelayan yang ada di daerah Kecamatan Siberut Barat Kabupaten Kepulauan Mentawai.

Pasalnya di dapil III memiliki potensi perikanan hasil laut yakni Lobster dan kepiting. Saat musim panen lobster dan kepiting hasil tangkapan nelayan sangat melimpah.Namun nelayan yang ada di daerah tersebut berada pada daerah bagian Kecamatan Siberut Barat yang terkenal dengan wilayah laut esktrim sepanjang tahun.Hal inilah yang dikemukakan dan diusahakn Stefanus Sabaggalet sebagai anggota legislatif terpilih pada dapil 3, yakni membantu nelayan daeraj tersebut.

Bantuan tersebut akan diperuntukkan agar bisa membantu perekonomian masyarakat nelayan di Siberut Barat.Lebih lanjut, Stefanus akan mengajukan proposal bagi masyarakat kepada Dinas Perikanan untuk mengusulkan bantuan mesin tempel."Untuk masyarakat akan kita usahakan," ujar anggota legislatif, Stefanus.(17/09)

"Hasil laut seperti lobster sangat menjanjikan bagi nelayan kita, dan ini membutuhkan armada yang mendukung aktivitas mereka di laut", sebut Stefanus menyampaikan. "Wilayah siberut barat memiliki ombak yang ganas dan tentunya butuh mesin tempel kepada kelompok nelayan yang aktif melaut sehari-hari", imbuhnya kemudian.

"Maka dari itu, saya sebgaai wakil dari dapil 3 ini akan mengupayakan program ini bisa terwujud, sehingga kelompok nelayan ikut terbantu dalam peningkatan pendapatan nantinya, serta ikut merasakan adanya bantuan dari pemerintah", imbuhnya.Selain dari program perikanan, Komisi III juga akan mengusahakan bantuan kelompok Tani, yang saat ini gencar di lakukan oleh masyarakat seperti Pinang, Pala, dan cengkeh.(JJ)


Post a Comment

Previous Post Next Post