Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung,Zefnihan:Hotel Bukik Gadang MuaroDisiapkan Pemerintah Karantina.

Realitakini.com-Sijunjung 
Hotel Bukik Gadang Muaro dengan kapasitas sekitar 50 tempat tidur disiapkan Pemerintah Kabupaten Sijunjung untuk tempat karantina.Hal itu disebutkan Sekretaris Daerah Kabupaten Sijunjung, Zefnihan kepada Kadis Kominfo, Rizal Efendi melalui pesan singkatnya. Ia memastikan hotel tersebut sudah siap difungsikan.

“Hotel itu bakal difungsikan untuk menampung Orang Tanpa Gejala (OTG) supaya tidak berkeliaran, itupun berlaku bagi masyarata umum,” ucap Sekda dari pesan whatsAppnya itu, Rabu (16/9).

Dikatakan Zefnihan, untuk makan, pengaturan gizi, vitamin dan juga kebugaran selama karantina ditanggung pemerintah.

“Mohon koordinasi Kadis Kesehatan, Dinsos, Satpol PP dan BPBD untuk memfasilitasi bagi pasien OTG yang dikarantina ini,” tegasnya.

Ia berharap dengan adanya fasilitas dan tempat karantina bagi OTG, hendaknya dapat memutus mata rantai Covid-19 di Kabupaten Sijunjung.

Sementara, Kadis Kominfo selaku Juru Bicara Covid-19, Rizal menyampaikan total kasus perkembangan covid-19 di Kabupaten Sijunjung sampai hari ini Rabu tanggal 16 September 2020.

“Jumlah terkonfirmasi sebanyak : 65 orang,  Suspek sebanyak : 1 orang, Probable sebanyak : 4 orang,  Kontak Eratse banyak : 405 orang , Discarded sebanyak : 0 orang,” jelasnya.

Dikatakan Rizal, penambahan hari ini sebanyak : 14 orang, sembuh : 21 orang dan meninggal : 1 orang merupakan status pasien Probable. Jadi, total yang masih terkonfirmasi sebanyak 43 orang.

“Dari 43 orang itu, Laki laki 18 orang dan Perempuan 25 orang sudah menjalani isolasi mandiri,” sambungnya.

“Untuk dua orang pasien meninggal di RSUD Sijunjung, (red-Selasa) malam yang rujukan Puskesmas Kamang Baru dan Tanjung Gadang itu merupakan pasien suspek,” ungkap Kadis Kominfo.

“Kita masih menunggu hasil swab kedua pasien yang meninggal itu, mudah-mudahan hasilnya negatif covid-19,” harap Rizal(A)


Post a Comment

Previous Post Next Post