Inilah Salah Satu Hiburan Satgas TMMD Reguler Brebes di Lapangan Sepakbola Kalinusu


Realitakini.com-Brebes,

 Salah satu cara mengisi waktu senggang istirahat malam yang dilakukan anggota Satgas TMMD Reguler 109 Kodim 0713 Brebes, di tempat pemusatan tinggal mereka, yaitu di Lapangan Sepakbola Desa Kalinusu, Kecamatan Bumiayu, Kabupaten Brebes, Jawa Tengah, adalah karaoke di warung-warung tenda dadakan milik warga setempat.

Itu mereka lakukan untuk menjaga menjaga semangat, sekaligus membantu perekonomian masyarakat yang berjualan di pinggir lapangan tersebut.

Seperti yang dilakukan malam ke-23 tugas mereka membangun infrastruktur dan rehab Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) milik 5 orang warga setempat, mereka bernyanyi dengan memanfaatkan sound system di warung yang berukuran 4x4 meter milik Evi (37), Ketua RT. 04 RW. 01 Dusun Beji, Kalinusu.

Disampaikan Kapten Arhanud Nediono, Pasiter Kodim Brebes selaku koordinator lapangan Satgas TMMD, bahwa keberadaan warung-warung tenda milik warga setempat yang hanya berjarak 20 meter dari tenda-tenda pleton Satgas TMMD, juga membantu pihaknya untuk memenuhi tambahan gizi saat malam hari.

“Memang terkait pandemi covid, Satgas TMMD TMMD dipusatkan tinggal di Lapangan Sepakbola Kalinusu, namun itu tidak mengurangi kebersamaan dengan masyarakat, karena mereka tetap diinstruksikan bersilaturahmi dengan warga sambil melakukan himbauan protokol kesehatan,” ungkapnya. (Utsm/Aan)

Post a Comment

Previous Post Next Post