Agam Kembali Kehilangan Pejabat Terbaiknya


Realitakini.com- Agam
Pemerintah Kabupaten Agam kembali berduka, setelah seorang pejabat terbaik di daerah itu berpulang ke rahmatullah, Jum’at (19/2) sekitar pukul 06.45 WIB, di RSUP M. Djamil Padang.

Berita duka ini tersebar di berbagai media sosial, yang menyatakan Kepala Dinas Perikanan dan Ketahanan Pangan (DPKP) Kabupaten Agam, Ermanto itu telah menghadap sang khalik.

Berpulangnya kepala DPKP Agam ini, sontak membuat seluruh jajaran Pemkab Agam dan masyarakat terkejut, karena baru beberapa hari terakhir Pemkab Agam kehilangan dua orang pejabat terbaiknya.

Ermanto yang dikenal dekat dengan seluruh kalangan ini, sebelumnya menjalani perawatan di RSUP M. Djamil Padang, pasca jadi korban kecelakaan bus pariwisata di Jalinsum Desa Lumban Pasir, Kecamatan Tambangan Kabupaten Madina, Sumatera Utara sepulang kunjungan kerja dari Aceh.
 
Kabag Protokol dan Komunikasi Pimpinan Setdakab Agam, Khasman Zaini mengatakan, Ermanto menjalani perawatan di RSUP M. Djamil Padang sejak 10 hari lalu, pasca kecelakaan bus pariwisata yang ditumpangi saat kunjungan kerja ke Aceh.

“Informasi terakhir yang kita terima, Selasa kemarin beliau baru selesai jalani operasi, namun hari ini kita dikabarkan kalau Ermanto telah berpulang,” ujarnya.

Ia turut berduka sedalam -dalamnya, atas berpulangnya Kepala DPKP Agam itu. Almarhum meninggalkan seorang istri dan empat orang anak.

“Semoga seluruh amal ibadahnya diterima di sisi Allah SWT dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan menghadapi semua ini,” ucapnya.

Menurut informasi dari Kabid Budidaya Perikanan DPKP Agam, Edi Netrial, saat ini jenazah almarhum tengah diberangkatkan dari RSUP M. Djamil Padang ke rumah duka di Permunas Talago Permai Kecamatan Lubuk Basung.

“Informasinya almarhum akan dilepas di kantor Bupati Agam dan dishalatkan di Masjid Agung Nurul Falah, sedangkan pemakaman akan dilakukan di Tiku,” sebutnya.(Aldi).

Post a Comment

Previous Post Next Post