Dua Orang Tua Ini Asyik Buat Kepala Babi

Realitakini.con-Kapuas
Pelaksanaan pengerjaan sasaran TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Reguler 110 Tahun Anggaran 2021 yang salah satunya dikerjakan di Desa Saka Lagun, Kecamatan Pulau Petak, Kabupaten Kapuas sudah dimulai saat pra TMMD yang dibuka kemarin, Sabtu (20/2/21).

Dengan telah dibukanya pra TMMD oleh Dandim 1011/KLK, Letkol Inf. Ari Bayu Saputro, S.Sos ini, maka pelaksanaan pra TMMD sudah mulai dikerjakan. Perlu diketahui, dalam program TMMD di Desa Saka Lagun ini ada beberapa pembangunan kegiatan fisik yakni penyemenan jalan sepanjang 1200 meter, rehab Mushola Miftahul Jannah, pembangunan jembatan serta pembangunan jamban sebanyak 20 unit.

Tentu saja dalam pembangunan sebanyak ini dalam waktu 30 perlu tambahan waktu. Oleh karena itu saat pra, baik anggota Kodim 1011/KLK maupun warga sudah mulai mengerjakan pekerjaan. Seperti yang dilakukan oleh kedua orang tua ini, Budiman dan Firmansyah sedang asyik membuat kepala babi yang nanti akan digunakan untuk menumbuk kayu dalam pembuatan jembatan.

Meskipun mereka usianya sudah tidak muda lagi, namun pengalaman dan keahliannya bisa dibuktikan. Mereka dengan cepat memotong kayu serta merakit kayu dengan pembuatan kepala babi dan tongkat genggamnya.

"Meskipun hanya membuat kepala babi belum tentu semua orang bisa karena dalam pembuatan kepala babi ini harus tepat baik ukuran serta kekuatannnya agar nanti jika saat digunakan lebih mempercepat penumbukan kayu," kata Budiman, Senin (22/2/21).

Sementara itu Firmansyah membantu Budiman dalam pembuatan kepala babi agar pembuatan lebih cepat jadi.

"Kalau dikerjakan berdua tentu cepat selesai. Apalagi kalau sudah terbiasa buat kepala babi dan berpengalaman tentun lebih mudah," pungkas Firmansyah. (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post