SDN se- Gugus IV Gelar Workshop

Realitakini.com- Agam
Dalam rangka meningkatkan kompetensi Guru untuk menyusun soal semester dan soal Penilaian Tengah Semester (PTS). Sekolah yang tergabung se - gugus IV Kecamatan Lubuk Basung, Kabupaten Agam , menggelar workshop yang dilaksanakan di SDN 07 Sungai Jariang. Dan sebelumnya workshop se- Gugus IV telah di buka secara resmi di SDN 45 Kampung Pinang. Selasa,(02/02.Kegiatan workshop yang dilaksanakan di gugus tersebut langsung di pandu oleh pengawas SD Kecamatan Lubuk Basung Adriani,S,Pd.M,Pd yang juga bertindak langsung sebagai pemateri.

Dari pantauan awak media dilapangan, untuk kehadiran peserta workshop hadir seratus persen. Dalam pelaksanaan workshop tersebut tetap menjalankan protokol kesehatan ( Prokes).

Irawati,S.Pd, M.Pd Ketua Gugus IV mengucapkan terimakasih, atas kehadiran dan disiplin yang telah diterapkan peserta workshop. Mudah mudahan budaya disiplin seperti ini dapat kita pertahankan.

Pengawas SD Kecamatan Lubuk Basung Adriani,S.Pd,M.Pd, menyampaikan, workshop hari ini bertujuan untuk meningkatkan kompetensi guru, dalam melahirkan soal semester dan PTS yang bermutu dan sesuai dengan porsinya.

Kita berharap, guru mampu melahirkan soal , dengan empat kriteria, yaitu materinya harus urgensi, kontinuitas , relevansi dan keterpakaian.

Mudah mudahan setelah workshop ini, guru mampu mengimplementasikan dari hasil materi yang disampaikan. " Harapnya. ( Aldi).



Post a Comment

Previous Post Next Post