Kebersamaan Bekerja Tak Pandang Kedudukan



Realitakini.com Kapuas,- Pelaksanaan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) yang saat ini sudah memasuki minggu ke empat, baik pengerjaan fisik maupun non fisik sudah mencapai 98 persen, sehingga dalam waktu yang sesingkat ini mereka terus mengebut pengerjaan.


Mereka bahkan tak pandang bulu masalah pangkat dan posisi. Baik anggota Satgas TMMD dan juga kepolisian, warga masyarakat semua sama dan ikut bersama-sama bekerja bergotong royong.


“Dilokasi pengerjaan TMMD ini kita semua telah menyingkirkan jabatan dan pangkat. Kita semua sama dan harus bekerja sesuai dengan petunjuk komando atas. Semua saling bergotong royong. Inilah yang menjadi keindahan dalam pelaksanaan TMMD di Desa Saka Lagun ini,” ungkap Dan SSK, Kapten Inf. Handoyo, Rabu (23/3/21).


Sementara itu, Kepala Desa Saka Lagun nampak bangga dengan mereka karena semua saling berbaur menjadi satu demi selesianya pelaksanaan TMMD yang ada di desanya, sehingga harapan kedepan desanya lebih maju dari sebelumnya.


“Saya pribadi merasa bangga, dimana warga dan juga anggota satgas TMMD saling bergotong royong dari pra TMMD hingga saat ini. Semoga persatuan dan kesatuan serta kegotong royongan ini tetap terjaga,” pungkas Zulkifli. (*)

Post a Comment

Previous Post Next Post