Warung Di Desa Ketapang Kembali Mulai Normal

 



Kabupaten Semarang- Warung ibu Martini (46) Rt 04 Rw 06 Desa Ketapang, hari ini nampak aktifitasnya mulai normal. Para pembeli sembako mulai berdatangan, Sabtu (03/04/2021)


Sebenarnya perekonomian di Desa Ketapang sudah terhitung normal, cuma dengan adanya TMMD Reg-110 memang terkesan banyak lonjakan daya beli yang disebabkan oleh adanya anggota Satgas TMMD yang selama menjalankan programnya selama satu bulan, dirasakan menaikkan omset warung-warung di sekitar Desa Ketapang.


"Mungkin hanya perasaan kami saja yang merasa ada penurunan omset penjualan warung setelah selesainya program TMMD, walaupun sebenarnya tidak", tutur Martini.


"Justru dengan adanya program TMMD, Warung-warung di Desa Ketapang sekarang semakin maju searah dengan perkembangan pembangunan yang semakin menambah gebyar positif bagi desa kami", tambah Martini.

Post a Comment

Previous Post Next Post