Laksanakan Program Non Fisik TMMD Ke-111, Kodim 1207/Pontianak Gelar Khitanan Masal

Realitakini.com
KUBURAYA - Satgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak melaksanakan kegiatan khitanan atau sunatan massal terhadap 50 anak di Desa Kuala Mandor B, Kecamatan Kuala Mandor B, Kabupaten Kubu Raya, sebagai salah satu bentuk tanggung jawab sosial kepada masyarakat, Rabu (07/07/2021).
Dansatgas TMMD ke-111 Kodim 1207/Pontianak (Kkolonel Iinfantri Jajang Kurniawan, S.IP., MM.) mengatakan bahwa kegiatan khitanan massal yang dilakukan merupakan salah satu implementasi dari program non fisik TMMD bidang kesehatan masyarakat.
“Dengan melaksanakan kegiatan khitanan massal ini, jajang berharap mampu memberikan kontribusi positif bagi masyarakat, khususnya di sekitar wilayah Kodim 1207/Pontianak” ungkapnya.
Dalam kegiatan khitanan massal yang berlangsung pada 7 Juli 2021 di puskesmas Kuala mandor B itu, satgas TMMD bekerja sama dengan puskesmas Kuala Mandor B. Setidaknya 50 anak dari Desa Kuala Mandor B yang merupakan wilayah pelaksanaan program TMMD. Pelaksanaan sunatan masal diikuti anak usia 6-14 tahun menjadi peserta dalam khitanan massal tersebut.
Jajang menuturkan, selain melakukan kegiatan khitanan massal, pelaksanaan program non fisik juga melaksanakan sosialisasi tentang stunting, pospindu dan posyandu.
“Satgas TMMD mengadakan sosialisasi dan koordinasi dengan puskesmas setempat guna melakukan pemantauan kondisi kesehatan dan pemeriksaan berkala kepada peserta khitanan massal tersebut” ujarnya.
(Pendim 1207/Pontianak)

Post a Comment

Previous Post Next Post