Launching Aplikasi SUKMA-e, Masyarakat Semakin Mudah Memberikan Penilaian Pada ASN

Realitakini.com-Blitar,
Demi menunjang kemudahan bagi masyarakat dalam memberikan penilaian terkait kepuasan pelayanan Aparatur Sipil Negara (ASN), Sekda Kabupaten  Blitar Pengarahan Komitmen dan Penerapan Replikasi Aplikasi SuKma-e Jatim dan Bimbingan Teknis kepada ASN pelayanan kepada masyarakat, bertempat di Hotel Grand Mension, pada Selasa 28/6/2022.

Dihadiri para asisten dan Kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkup Pemkab Blitar, Camat dan Kepala UPT se-Kabupaten Blitar, serta direktur perusahaan daerah. se-Kabupaten Blitar.Sekretaris Daerah ( Sekda ) Kabupaten Blitar Izul Marom mengatakan, replikasi inovasi ini merupakan salah satu bentuk perwujudan dan komitmen pemerintah daerah dalam rangka upaya peningkatan kualitas pelayan an publik untuk survei kepuasan masyarakat. 

Dulu survei kepuasan masyarakat terhadap layanan publik di Pemerintah Daerah menggunakan nama nya survei IKM ( Indeks Kepuasaan Masyarakat ) waktu itu masih manual. Sekarang ada aplikasi yang namanya aplikasi SuKma- E adalah survei kepuasan masyarakat berbasis elektronik,"tuturnya.

Menurutnya, melalui Aplikasi Sukma-E yang nanti menggunakan aplikasi ini  masyarakat dapat melihat secara langsung layanan perangkat daerah di Lingkungan Pemkab Blitar.Dengan begitu keberadaan aplikasi ini sangatlah penting kemudian kecepatan menjadi realitime, bagusnya Sukma - E nantinya dapat dilihat oleh Kepala OPD dan Kepala Daerah bisa langsung melihat terhadap layanan ini.

Kemudian masyarakat bisa mengisi isian dari Sukma-E lewat survei dan masyarakat bisa langsung melihat, kemudian selesai kita akan lakukan perbaikan - perbaikan terhadap masyarakat dari survei itu,"terangnya.

Izul mengatakan, digitalisasi itu memang sudah keharusan, semua nanti pelayanan memakai digitalisasi dan sistem aplikasi digitalisasi. Berharap ASN harus wajib digitalisasi dan melek akan semua harus tahu,"pungkasnya.

Sementara Kabag Organisasi Pemkab Blitar Jauhari mengatakan,pelayanan publik adalah segala bentuk jasa pelayanan baik dalam bentuk administrasi,barang publik maupun jasa publik yang pada prinsipnya menjadi tanggung jawab dan dilaksanakan oleh instansi Pemerintah,Pemerintah Daerah ataupun BUMN dan BUMD dalam pemenuhan kebutuhan masyarakat maupun dalam rangka pelaksana an ketentuan peraturan perundang - undangan. Tuntutan aspirasi masyarakat atas pelayanan publik yang berkualitas menjadi perhatian serius. 

Pada saat ini untuk mengetahui tingkat kualitas pelayanan dan tingkat kepuasan masyarakat atau pe layanan yang diberikan dapat dilakukan dengan survei kepuasan masyarakat. Perlu kami laporkan bahwa dalam rangka mempermudah pelaksanaan survei masyarakat di Kabupaten Blitar ," terangnya.

Ia menjelaskan, maka pemerintah Kabupaten Blitar berkomitmen untuk mereplikasi Sukma -E Jatim. Kegiatan penandatanganan tadi pagi sudah dilaksanakan. Sehingga pada saat ini tinggal komitmen kita bersama. Sewaktu Bupati Blitar menanda tangani secara administrasi komitmen tersebut. Dimana pencapaian visi -misi adalah indeks kepuasaan masyarakat sesuai yang sudah tertuang didalam RPJMD

Menurutnya, dasar pelaksanaan undang-undang nomor 25 tahun 2009 tentang pelayanan publik kemudian undang-undang nomor 23 tahun 2014 tentang pemerintahan daerah kemudian Peraturan Pemerintah RI nomor 96 tahun 2012 tentang pelaksanaan undang-undang nomor 25 tahun 2009 tentang pelayanan publik, Peraturan Pemerintah 28 tahun 2018 tentang kerjasama daerah, kemudia Kem  PanRB nomer 14 tahun 2017 tentang pedoman survei kepuasaan  masyarakat dan unit pelayanan publik,"tuturnya.

Terakhir Jauhari mengatakan, tujuan kegiatan sebagai wujud komitmen pemerintah. Kabupaten Blitar akan menggunakan dan memanfaatkan Sukma - E Jatim dilingkungan Kabupaten Blitar.Mudah - mudah an acara ini berjalan dengan baik dan lancar. Pada akhirnya yang paling penting adalah pelayanan yang kita berikan kepada masyarakat nanti bisa terukur. 

Sehingga bisa meningkatkan setiap saat sesuai dengan target - target yang telah ditetapkan. Hasil dari pada survei ini nanti menunjukan raport kita dalam memberikan pelayanan kepada masyarakat. Oleh karena itu  dari kegiatan ini merupakan wujud komitmen kita kepada masyarakat,"pungkasnya.( kmf/edy)

Post a Comment

Previous Post Next Post