SMK Negeri 1 Bakung Gelar MPLS Bagi Siswa Baru Tahun 2022


Realitakini.com-Blitar,
Realitakini,com- Blitar.Sekolah Menengah Kejuruan ( SMK ) Negeri 1 Bakung Blitar menggelar Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah ( MPLS) bagi Siswa-siswi baru  yang diikuti sejumlah 130 siswa yang mengikuti MPLS di SMK Negeri 1 Bakung, pada Rabu 20/7/2022.

Plt Kepala Sekolah Mariyani saat ditemui mengatakan, MPLS adalah sebuah kegiatan yang dilakukan pada hari pertama masuk sekolah dan wajib diikuti oleh semua siswa baru. Pelaksanaan MPLS dimulai pada tanggal 18-20 Juli 2022 selama 3 hari.

Kegiatan MPLS tahun ini mengambil tema Mengembangkan potensi karakter siswa untuk mewujudkan Profil Pelajar Pancasila. Profil Pelajar Pancasila yaitu pelajar Indonesia merupakan pelajar sepanjang hayat yang kompeten, berkarakter dan berperilaku sesuai nilai - nilai Pancasila ,"katanya.

Ia menambahkan, pada tahun ini sesuai dengan Kurikulum Merdeka adalah siswa yang berwawasan profil pelajar Pancasila yaitu Beriman bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa dan berakhlak mulia, Ber gotong - royong , Mandiri, Bernalar Kritis dan Kreatif.

Pemberian materi MPLS bagi siswa adalah masing - masing Bapak Ibu guru kejuruan dan juga didampingi TNI dari Koramil setempat," ujarnya.

Terakhir, Mariyani berharap, mudah - mudahan pemerintah bisa memberikan tambahan untuk guru P3K jika nanti PTT dan GTT yang mengabdi lama bisa diangkat menjadi P3K. 

Dan dalam pelaksanaannya, anak-anak dapat mengikuti kegiatan MPLS ini dengan baik. Dari sini mereka menjadi mengerti akan rasa untuk lebih cinta tanah air se bagai tanah tumpah darahnya," tuturnya.
(edy)

Post a Comment

Previous Post Next Post