Dewan Minta Antisipasi Banjir Dan Jalan Rusak, DPUPR Kota Blitar Alokasikan Anggaran Rp 3 Miliar

Realitakini.com-Kota Blitar
DPRD Kota Blitar meminta eksekutif untuk tanggap menangani sejumlah titik yang mulai butuh pe nanganan. Pasalnya jika tak segera ditangani bakal lebih parah.

Hal itu diungkapkan Ketua DPRD Kota Blitar dr Syahrul Alim. Dia mengatakan saat ini sudah mulai masuk musim hujan. Ada sejumlah titik yang harus diwaspadai.
"Ya harapannya ada penanganan. Jangan sampai terlambat karena saat ini sudah masuk musim  , Minggu (16/10/2022)

Dia menjelaskan beberapa item yang menjadi atensi seperti selokan dan sungai yang kerap menjadi biang genangan hingga banjir.
Harus segera dibersihkan jika ada sampah. Selain itu jika ada jalan aspal yang mengelupas atau rusak parah juga harus ditangani agar tidak semakin parah.
"Beberapa waktu lalu, para dewan juga cek saluran dan sungai. Ini untuk memastikan jangan sampai ada banjir," jelasnya.

Di lain pihak, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) Kota Blitar menganggarkan dana sekitar Rp 3 miliar pada akhir tahun ini.
Dana itu untuk sejumlah pengerjaan fisik. Di antaranya untuk perbaikan saluran, pengaspalan jalan dan lain sebagainya. (edy)

Post a Comment

Previous Post Next Post