Sambut Kunjungan TSR Sumbar, Wawako Solok Ucapkan Terima Kasih Atas Dukungan Pemprov Selama Ini

Realitakini.com- Kota Solok
Tim Safari Ramadhan TSR Provinsi Sumatera Barat (Sumbar), berkunjung ke Mesjid Muhajirin Kelurahan VI Suku Kecamatan Lubuk Sikarah Kota Solok, Kamis (14/03/2024). Kedatangan TSR Provinsi Sumbar yang diketuai oleh Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Imam Bonjol Padang, Prof. DR. Martin Kustati, M.Pd itu disambut baik oleh Wakil Walikota (Wawako) Solok DR. H. Ramadhani Kirana Putra, SE beserta jajaran.

Selain Wawako Solok dan jajaran, kunjungan TSR Provinsi Sumbar ke Mesjid Muhajirin itu juga di hadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), tokoh masyarakat, tokoh adat dan jemaah mesjid Muhajirin tersebut.

"Mewakili Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah, saya mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya atas sambutan yang luar biasa dari jemaah, masyarakat serta Pemerintah Kota (Pemko) Solok," kata Prof. DR. Martin Kustati, M.Pd saat memberi sambutan di Mesjid Muhajirin Kota Solok.

Dikatakannya, kedatangan TSR Provinsi Sumbar ke Kota Solok adalah sebagai perpanjangan tangan Gubernur Sumbar Mahyeldi Ansharullah yang nantinya beliau juga hadir di Kota Solok dalam membersamai bapak dan ibu.

"Saya bersama tim diamanatkan untuk menyerahkan sejumlah bantuan dalam bentuk, pertama, uang sebesar Rp50 juta yang nantinya akan digunakan untuk merenovasi atupun melanjutkan pembangunan Mesjid Al Muhajirin," sebutnya.

Kita berharap, imbuhnya, jadikan stimulan ini sebagai wadah bagi kita semua untuk memberi motivasi pada putra putri kita bahwa mesjid tempat mereka bermain, tempat belajar, tempat mengkaji dan insyaallah Mesjid Al Muhajirin ini akan melahirkan ulama-ulama yang luar biasa dimasa akan datang.

"Kedua, TSR Provinsi Sumbar memberikan 20 Al Qur'an untuk sumber belajar bagi jemaah, putra putri serta majlis ta'lim agar Mesjid Al Muhajirin ini hidup dan mampu menyinari sekitarnya," harapnya.

Sebelumnya, Wawako Solok Ramadhani Kirana Putra mengucapkan selamat datang kepada TSR Provinsi Sumbar di Kota Solok. Ia menyebutkan bahwa TSR Provinsi Sumbar ada dua tim yang berkunjung ke Kota Solok pada hari ini Kamis (14/03/2024).

Tim pertama diketuai oleh Rektor Universitas Andalas (Unand) Dr. Efa Yonnedi, SE. MPPM, Akt, CA, CRGP berkunjung ke Mesjid Irsyadunnas Kelurahan Pasar Pandan Air Mati Kecamatan Tanjung Harapan Kota Solok.

"Tim kedua diketahui oleh Ibuk Rektor UIN Imam Bonjol Padang Prof. DR. Martin Kustati, M.Pd yang berkunjung ke Mesjid Al Muhajirin ini," terang Ramadhani Kirana Putra.

Wawako Solok mengungkapkan bahwa TSR Provinsi Sumbar akan mengunjungi sebanyak 6 mesjid di Kota Solok selama Ramadhan 1445 H tahun 2024. Ia menyebutkan bahwa kunjungan TSR Provinsi Sumbar ke Kota Solok sekaligus membuka pintu silaturrahim Pemerintah Provinsi (Pemprov) dengan masyarakat Kota Solok.

"Alhamdulillah, Kota Solok mendapat dukungan penuh dari Pemprov Sumbar terutama dalam realisasi pembangunan di Kota Solok. Pada tahun 2022, melalui Bantuan Keuangan Khusus (BKK) provinsi sebanyak 12,5 miliar rupiah, alhamdulilah Kota Solok telah memiliki Stadion Marahadin yang terletak di Kelurahan Laing," paparnya.

Selain itu, masih banyak program-program Kota Solok tahun ke tahun yang dibantu oleh Pemprov Sumbar. Selain itu, bersama Bapak Walikota Solok Zul Elfian Umar kita telah berupaya secara mak simal untuk merealisasikan visi misi untuk membangun Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Solok.

"Insyaallah, semoga di Bulan Juni 2024 ini RSUD Kota Solok bisa dioperasionalkan. Dibangun 2023, tahapan penyelesaian di tahun 2024 ini sehingga mampu menjawab kebutuhan pelayanan kesehatan kepada seluruh warga Kota Solok," harapnya.

Pada kegiatan kunjungan TSR Provinsi Sumbar ke Mesjid Al Muhajirin Kota Solok tersebut, juga dilaksanakan serah terima bantuan Pemprov Sumbar untuk Mesjid Al Muhajirin sebesar Rp50 juta secara simbolis, yang diterima langsung oleh Pengurus Mesjid Al Muhajirin itu. (Sy)

Post a Comment

Previous Post Next Post