Ini Yang dilakukan Kapolsek Kangkung di HUT TNI ke-75



 
KENDAL - Danramil Cepiring/Kodim 0715/Kendal, Kapten Cpl Esti selaku koordinator lapangan satgas kegiatan TMMD Reguler ke-109 Kodim 0715/Kendal, di Desa Sendang Kulon, Kecamatan Kangkung, mendapat kejutan dari Kapolsek Kangkung, Iptu Untoro bersamaan dengan HUT TNI ke-75.
 
Saat istirahat siang giat TMMD,  Kapolsek Kangkung Iptu Untoro bersama sejumlah anggotanya memberikan ucapan selamat ulang tahun dalam rangka memperingati HUT TNI ke-75 kepada Danramil cepiring beserta, Kapten Cpl Esti.
 
‘’Saya mewakili Satgas TMMD disini mengucapkan terima kasih atas ucapan  Kapolsek Kangkung beserta jajarannya di hari ulang tahun TNI ke-75 kepada kami semua. Sekali lagi saya ucapkan terima kasih atas perhatian dan dukungannya terhadap program TMMD di Desa Sendang Kulon," ungkap Danramil  Kapten Cpl. Esti.
 
Sementara tu Kapolsek Iptu Untoro mengemukakan, sinergitas TNI-POLRI untuk  terus dijaga bersama, demi negri dan  khususnya untuk warga Desa Sendang Kulon.  ‘’Mari sama- sama sejahterakan masyarakat, kami dukung penuh program TMMD di Sendang Kulon ini,"  papar Iptu Untoro. (Pendim 0715/Kendal)



 

Post a Comment

Previous Post Next Post