PAC Kecamatan Tanjung Mutiara Giatkan Aksi Goro Bersama Forkopimca

Realitakini.com- Agam
Sebagai wujud kepedulian sosial dan cinta terhadap lingkungan, Pimpinan Anak Cabang (PAC) Ke camatan Tanjung Mutiara lakukan aksi goro bersama. Kamis,( 06/04).Dalam mengaplikasikan  kegiatan kerja bakti sosial Pemuda Pancasila (PAC) Kecamatan Tanjung Mutiara giatkan program kerja semester satu di awali dengan giat bertemakan ramadhan bersih.

Dalam hal ini , Ketua Karateker PAC Kecamatan Tanjung Mutiara Andrawendri mengatakan , kita  didukung oleh semua pihak. Bahkan dalam kegiatan ini terlibat beberapa unsur forkopimca dan masyarakat. 

Aksi goro yang kita lakukan , turut hadir Kapolsek,camat,walinagari Tiku Selatan dan Jorong Pasia Pasa Tiku, serta unsur TNIDalam hal ini kami mengharapkan agar setelah kegiatan ini tidak ada lagi masyarakat yang membuang sampah di lokasi ini. Untuk kita ketahui lokasi ini bukanlah Tempat Pembuangan Akhir ( TPA) melainkan tanah milik keluarga besar Datuak Sarajo.  

Untuk menindak lanjuti hal ini , kami PP Tanjung Mutiara dengan tegas dan berharap , kepada seluruh masyarakat, agar meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan. Jangan buang   sampah sembarangan. Karena ini merupakan perbuatan yang tidak bertanggung jawab.

Mari kita patuhi dan menerapkan Perda kabupaten agam tentang aturan terhadap lingkungan dan akan diberlakukan sangsi apabila kedapatan buang sampah disini sampai seterus nya. Terkait  hal ini di tanggapi positif dan di dukung penuh oleh semua unsur masyarakat.

Di samping itu juga pihak Nagari telah menganggarkan untuk alokasi kontener sampah di beberapa titik rawan sampah di wilayah Tiku Selatan  terutama di titik giat kami ini di jalan menuju SMK Pasir Tiku.

Andrawendri menyampaikan, Kegiatan ini murni dari inisatif dari PAC Pemuda Pancasila Tanjung Mutiara. Tanpa memungut biaya sepersenpun dan semua renju PP bekerja dengan penuh keikhlasan . Pengerjaan dalam kegiatan Goro ini juga di dukung dengan fasilitas tenaga alat berat ekskavator." Jelas Wendri.( Aldi).

Post a Comment

Previous Post Next Post