Di Kabupaten Bengkulu Tengah, 45 Orang PNS Terima Satyalencana Karya Satya 2022

Realitakini.com - Bengkulu
Berdasarakan Petikan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 104/Tahun 2021 tentang Penganugerahan Tanda Kehormatan Satyalancana Karya Satya  periode Agustus tahun 2021 yang masa kerjanya selama 10 tahun, 20 tahun dan 30 tahun secara terus menerus berhak mendapatkan tanda kehormatan berupa Satyalancana Karya Satya dari Presiden Republik Indonesia.

Sebanyak 45 PNS/ASN di Lingkung Pemerintahan Kabupaten Bengkulu Tengah menerima penyematan penghargaan yang di berikan secara langsung oleh Wakil Bupati Bengkulu Tengah bertempat di Halaman Kantor BKPSDM Kabupaten Bengkulu Tengah. Senin (10/1)

Bupati Bengkulu Tengah Dr. H. Ferry Ramli, S.H., M.H., melalui Wakil Bupati Septi Peryadi, S.TP., M.AP menyampaikan Ucapan selamat kepada seluruh penerima penghargaan Satyalancana Karya Satya yang telah memberikan kontribusinya di Pemerintahan Kabupaten Bengkulu Tengah selama ini.

” apresiasi dan ucapan terima kasih yang sangat tinggi saya ucapkan kepada semua PNS/ASN yang telah memberikan dedikasinya selama 10 tahun , 20 tahun, 30 tahun secara terus menerus. Penghargaan ini merupakan salah satu bentuk apresiasi pemerintah kepada abdi negara atas kinerjanya”, Jelasnya. (Rk/Mc)

Post a Comment

Previous Post Next Post