Mantan Plt. Kadis Kominfo Dilantik Menjadi Kepala Disdikbud Sijunjung

Realitakini.com--Sijunjung
Hari terakhir bekerja sebelum Libur panjang Lebaran Idul Fitri 1443 H, memberikan berkah bagi Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sijunjung. Bagaimana tidak, hari ini Disdikbud Sijunjung memiliki Kepala Dinas yang baru setelah lama dijabat oleh Plt. Kadis yang juga Sekretarisnya yaitu Usman Gumanti, S.Pd, MM.

Kepala dinas tersebut adalah Puji Basuki, SP, MMA. Mantan Sekretaris sekaligus Plt. Kadis Kominfo Sijunjung. Puji dilantik hari ini Kamis (28/4/2022) di Balairung Lansek Manih Kantor Bupati Sijunjung, Sumatera Barat. Bersama beberapa orang lainnya.

Sesaat setelah dilantik oleh Bupati Sijunjung Benny Dwifa Yuswir, S.STP, M.Si, Puji langsung berkunjung ke kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan. Disambut Sekretaris Disdikbud Usman Gumanti, S.Pd, MM, Kabid SD Ade Primawati, ST, Kabid PAUD Hendri Nurka, S.Sos, M.Si, Kabid Kebudayaan Leni Delvia, SE, Kasubag Umum, Kabid SMP Mauvidar, SH.

Realitakini.com ikut hadir dalam pertemuan silaturahmi dalam ruangan kantor Kadis Dikbud tersebut. "Pertemuan ini dimaksudkan hanya sebagai forum silaturahmi saja. Belum memulai bekerja, karena hari ini adalah hari terakhir sebelum libur bersama dalam rangka Lebaran Idul Fitri 1443 H," tutur Puji.

Silaturahim ini juga sebagai ajang perpisahan dengan beberapa awak media yang hadir dilokasi, yang sebelumnya dibina oleh Puji Basuki pada Dinas Kominfo Sijunjung. 

"Walaupun nanti kita sudah tak seatap lagi, jangan sungkan untuk berkunjung kesini (Dinas Dikbud). Karena banyak potensi budaya dan bidang pendidikan yang perlu dipublikasikan. Tentunya untuk men dorong terciptanya keterbukaan informasi maupun menopang layanan publik yang sedang digalakkan belakangan ini," Pesan Puji kepada para wartawan.

Setelah bincang singkat dalam ruangannya, Puji Basuki bersama istri menuju aula Disdikbud untuk meng hadiri acara penyambutan serta pertemuan dengan seluruh staff dan pegawai dilingkup Disdikbud Sijunjung. Usman Gumanti selaku Sekretaris menyampaikan bahwa kehadiran Kadis Dikbud yang baru telah dinanti oleh para pegawai sejak pagi. Yang terdiri dari  kurang lebih 94 orang, 21 orang pejabat dan sisanya adalah bagian administrasi kantor, kebersihan, sopir dan lainnya. Dalam jumlah tersebut terdapat 45 orang PNS tambah 2 orang pengawas, sisanya THL dan pegawai kontrak. (Hasnawati)

Post a Comment

Previous Post Next Post