Pemerintah Kabupaten Kepulauan Mentawai Peringatan Hardiknas Dan Hari Otonomi Daerah Ke XXVII

Realitakini.com- Mentawai 
Pemerintah kabupaten kepulauan Mentawai menggelar Peringatan Hardiknas dan Hari Otonomi daerah ke XXVII di halaman kantor Bupati, Selasa (02/05/2023) peringatan ini jadi refleksi peningkatan pendapatan daerah.

Melalui momentum peringatan hari Otonomi daerah Pj Bupati Mentawai Martinus Dahlan S.Sos.M.M. saat jumpa pers kepada awak media berharap otonomi daerah bisa memberikan solusi percepatan pem bangunan daerah, dimana daerah dan masyarakat di beri kesempatan yang luas untuk mengembang kan kreativitas dan inovasi guna meningkatkan pendapatan daerah.

Hal senada juga disampaikan oleh Plt.Sekda Renaldy Pembangunan tidak hanya di tekankan pada pe ningkatan laju pertumbuhan ekonomi tetapi harus memperhatikan pembangunan manusia di dalamnya. Sehingga kualitas hidup masyarakat lebih terjamin dengan adanya peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan dan kesejahteraan masyarakat ungkapnya.

Terkait peringatan Hari Pendidikan Nasional, pemerintah melalui Mendikbudristek telah meluncurkan 24 episode program" Merdeka Belajar.Hal ini bertujuan untuk membawa kita semakin dekat dengan cita-cita Ki Hajar Dewantara, yaitu mewujudkan pendidikan yang menentukan bakat, minat dan potensi peserta didik agar mencapai keselamatan dan kebahagiaan yang setinggi-tingginya sebagai seorang manusia dan anggota masyarakat.

Hadirnya platform' Merdeka Belajar' memberikan ruang untuk bebas berinovasi di kelas. Serta mendorong pengembangan karakter dan kompetensi tenaga pendidik.

Post a Comment

Previous Post Next Post