Pj.Sekda Kampar Pimpin Rapat Pemetaan Bapak Asuh Untuk Penanggulangan Stunting 2023

Realitakini.com-Kota Bangkinang 
Dalam Rangka Percepatan Penurunan Stunting, Pemerintah Kabupaten Kampar melakukan rapat koordinasi bersama beberapa Dinas terkait dalam pemetaan bapak asuh untuk Penanganan Stunting tahun 2023, rapat tersebut dipimpin Pj.Bupati Kampar Dr.H.Kamsol MM yang dalam hal itu di wakili Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Ir.Azwan M.Si di ruangan rapat lantai III Kantor Bupati Kampar pada Jum'at, 12/5/2023.

 Ikut Mendampingi Pj Sekda tersebut Kepala Dinas Pemerintahan dan Desa Lukmansyah Badoe, Kepala Dinas PPKBP3A Kabupaten Kampar Edi Afrizal, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Kampar Zulhendra Das'at dan seluruh dinas terkait dan Tim Percepatan Penurunan Stunting Kabupaten Kampar. 

Untuk di ketahui, Pemerintah Kabupaten akan mensegerakan melakukan MoU dengan perusahaan per usahaan yang beroperasi di Kampar dalam membantu penangan stunting di wilayah kabupaten kampar 
Pj.Bupati Kampar yang di wakili Pj.Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Ir.Azwan M.Si menyampaikan Kabupaten Kampar merupakan salah satu daerah yang masuk prioritas untuk pencegahan stunting, Ini salah satu Program 100 Hari Kerja PJ Bupati Kampar dan pada sebelumnya Presiden Republik Indonesia Ir.Jokowi Dodo mengapresiasi Pemerintah Kabupaten Kampar pada rapat kordinasi seluruh Kepala Daerah dalam melakakukan strategi terhadap pencegahan dan penanggulangan stunting. 

"Kami minta Dinas terkait mensegerakan melakukan mou kepada perusahaan yang membantu Pemerintah Kabupaten Kampar untuk menjadi bapak asuh anak - anak kita yang belum mendapatkan gizi yang bagus " ujar Pj.Sekda Azwan 

Pj.Sekretaris Daerah Kabupaten Kampar Ir.Azwan M.Si juga mengatakan pada rapat itu Pemerintah Kabupaten Kampar akan memberikan penghargaan setiap perusahaan yang ikut andil menjadi bapak asuh anak - anak yang belum mendapatkan gizi yang bagus 

"Kita Pemerintah Kabupaten akan menuntaskan pembagian orang orang yang akan kita bantu anak balita dan ibu hamil, tidak ada besok orang yang tidak terbantu dari perusahaan" kata Pj Sekda Azwan saat memimpin rapat 

Diakhir penyampaiannya saat memimpin rapat itu, Pj.Sekda Kampar Ir.Azwan M.Si juga menyampaikan di harapkan kita semua agar bersinergi satu sama lain dalam rangka melakukan pencegahan anak stunting tahun 2023, semoga angka stunting di Kabupaten Kampar bisa menurun dratis kedepannya. 
(Diskmf- Rk)

Post a Comment

Previous Post Next Post