--> Resmikan Masjid Nurul Iman, Wabup Tanah Datar Harap Jadi Wadah Pembinaan Akhlak Mulia - Realita Kini


Realitakini.com Tanah Datar
– Wakil Bupati (Wabup) Tanah Datar, Ahmad Fadly, S.Psi, meresmikan Masjid Nurul Iman di Jorong Rajawali, Nagari Tigo Jangko, Kecamatan Lintau Buo, Rabu (15/10/2025). Wabup berharap masjid ini dimanfaatkan sebagai pusat kegiatan keagamaan untuk melahirkan tokoh-tokoh yang berakhlak mulia.

​"Kami berharap keberadaan Masjid menjadi wadah untuk melakukan berbagai kegiatan keagamaan," ujar Wabup Ahmad Fadly, seraya menyampaikan terima kasih kepada donatur utama, keluarga Alm. H. Masrul Yakin, dan donatur lainnya.

​Kepala Kankemenag Tanah Datar, H. Amril, menambahkan peresmian ini adalah langkah strategis mendukung visi Pemda mewujudkan Kabupaten Tanah Datar yang Madani. Ia berharap masjid baru ini menambah kedamaian dan kerukunan umat.

​Sementara itu, Anggota DPRD Sumbar Jefri Masrul, mewakili donatur, menyebut pembangunan masjid yang menelan anggaran kurang lebih Rp4 Miliar dalam waktu satu tahun ini bertujuan menyediakan tempat ibadah yang representatif.

​Peresmian ini dihadiri oleh sejumlah Anggota DPRD Provinsi dan Kabupaten, Kakan Kemenag, serta tokoh masyarakat setempat. (**) 


Mailis J

 
Top