Salut Melihat Cara Masyarakat Petahunan Membayar TNI Banyumas


Banyumas – Melihat gambar, apresiasi patut didapatkan masyarakat Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, yang begitu antusias dan militan dalam membantu militer membangun jalan 1,8 kilometer lebar 3,75 meter, di desanya.

Tak hanya laki-laki, ibu-ibu dan remaja putri desa tersebut begitu sengkuyung membantu Satgas TMMD Reguler 108 Kodim 0701 Banyumas. Tak heran, jika baru di hari ke-13 pelaksanaan TMMD, capaian jalan beton sudah diatas 920 meter atau 50 % lebih.

Sertu Muh Roni, Dan SSR-2 Peleton 1 Satgas TMMD Reguler 108 Banyumas dari kesatuan Yonif 405 Surya Kusuma, menyatakan kagum atas antusias masyarakat Petahunan.

“Salut, kepada masyarakat Desa Petahunan yang begitu semangat bergotong royong membantu TNI. Tiga misi TMMD berhasil sekaligus, yaitu membangun infrastruktur yang selaras dengan kepedulian dan gotong royong masyarakat,” ucapnya mengapresiasi, Minggu (12/7/2020).

Menurut Muh Roni juga, anggapan jika proyek infrastruktur yang dikerjakan melalui TMMD hanya asal-asalan dan kurang bermutu, hal itu sama sekali tidak benar. Pasalnya, dalam proses pengerjaannya selalu melibatkan masyarakat setempat sebagai pemilik akses langsung nantinya.

Sementara untuk rancang bangunan juga sesuai ketetapan dinas terkait, dan juga spesifikasi dari Tim Teknis Satgas TMMD dari Denzibang 1/IV Purwokerto serta Yon Zipur 4 Tanpa Kawandya dari Kompi A Slawi, Kabupaten Tegal.

Selain itu, dipekerjakannya sejumlah tukang bangunan juga akan menjaga kualitas hasil.

“Dengan dilibatkannya masyarakat setiap harinya dalam pembangunan jalan, maka mereka tidak akan main-main karena yang dibangun adalah kepunyaan sendiri,” pungkasnya. (Aan)

Post a Comment

Previous Post Next Post