Semangat Mbah Darwen Bukti Antusiasnya Masyarakat Petahunan di TMMD Banyumas



Banyumas – Salah satu bukti semangat masyarakat Desa Petahunan, Kecamatan Pekuncen, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, dalam nyengkuyung pelaksanaan pembangunan di desanya melalui TMMD Reguler 108 Kodim 0701 Banyumas, adalah kehadiran Mbah Darwen (69), warga setempat RT. 05 RW. 03.

Di hari ketiga pelaksanaan TMMD sejak dibuka Bupati Banyumas, Ir. Achmad Husein (30/6), antusias masyarakat Petahunan bertambah seiring datangnya ratusan anggota Satgas TMMD yang berasal dari berbagai kesatuan.

Disampaikan Babinsa Petahunan, Koramil 15 Pekuncen, Serka Eko BW, keterlibatan warga desa binaannya tersebut juga mengalami peningkatan dari waktu Pra yang berkisar 50 orang per hari, kini menjadi 65-70 orang per hari di pelaksanaan TMMD. Kamis (2/7/2020).

“Patut diacungi jempol semangat dari warga setempat. Tak salah memang jika Pemkab menetapkan desa binaan saya menjadi sasaran TMMD Reguler,” ungkapnya mengapresiasi.

Dikatakannya juga, tak hanya ibu-ibu yang luar biasa dalam membantu TNI dan warga lainnya, namun juga anak-anak ikut membantu sebisanya sambal bermain.

“Pelaksanaan TMMD Reguler di Desa Petahunan ini sangat tepat waktunya karena banyak anak-anak yang diliburkan sekolah terkait pandemi,” tandasnya.

Eko juga mengapresiasi keterlibatan remaja desa yang tergabung dalam karang taruna, karena mereka juga luar biasa membantu penyelesaian jalan rabat beton 1,8 kilometer lebar 3,7 meter yang menjadi target utama.

Ditambahkannya, dengan hadirnya sosok Mbah Darwen, tentu akan sangat melecut semangat Satgas TMMD dan masyarakat yang bekerja. Pasalnya, nenek setua itu dan mempunyai sakit asam urat masih mau datang membantu TNI membangun jalan ke arah Obyek Wisata Curug Nangga.

Nenek-nenek dan kakek-kakek merupakan motivator selesainya perampungan jalan beton yang saat ini progresnya 456 meter. (Aan)

Post a Comment

Previous Post Next Post