Antusias Siswa MAN 1 Pasaman Ikuti Vaksin Presisi Bhakti Bhayangkara

Realitakini.com -- Pasaman 
Percepatan vaksinasi covid-19 gerai vaksin Presisi Bhakti Bhayangkara untuk Negeri diikuti antusias siswa dan siswi MAN 1 Pasaman .

Kegiatan vaksin Presisi Bhakti Bhayangkara untuk Negeri kerja sama Polres Pasaman dan Dinas Kesehatan Pasaman dan di laksanakan di MAN 1 Pasaman, Kamis (9/9/2021).

Wakil Kepala (Waka) Polres Pasaman Kompol Agustober, SH didampingi PJU Polres Pasaman me ngatakan, pelaksanaan vaksinasi untuk pelajar ini kerjasama Polres Pasaman dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Pasaman

" Vaksinasi yang dilaksanakan Polres Pasaman ini perdana bagi pelajar yakni siswa MAN I Pasaman, selain untuk meningkatkan imun tubuh pelajar dalam menghadapi proses belajar mengajar, juga menyukseskan gerai vaksin Presisi Bhakti Kesehatan untuk Negeri,"ujar Waka Polres.
 
Ia mengatakan selain MAN I Pasaman pelaksanan vaksinasi Presisi Bhakti Bhayangkara untuk Negeri ini juga akan dilakukan pada SLTA sederajat lainya.

Waka Polres juga menghimbau, kepada siswa untuk tidak takut di vaksin, dan pada orang tua siswa hendaknya juga memberikan motivasi pada anak anaknya, karena vaksin Covid-19 telah teruji keamananya.

Sementara itu  Kepala Sekolah MAN 1 Pasaman, Drs Darwin, M, MPd mengatakan  kegiatan vaksinasi pada siswa MAN 1 Pasaman ini akan diadakan selama dua hari, yang ditargetkan 50% dari 700 siswa kelas X sampai Kelas XII

"Pelaksanaan vaksinasi di hari pertama ini telah tercapai 150 orang siswa dan sisanya akan dilaksana kan vaksinasi pada hari berikutnya,"ujar Darwin.

Terakhir Darwin menyampaikan, di lihat dari pelaksanaan vaksinasi di hari pertama minat dan antusias para siswa cukup tinggi, serta telah memuji persyaratan untuk vaksinasi, salah satu nya surat izin dari orang tua. (Nurman)

Post a Comment

Previous Post Next Post